TEMPAT WISATA DI LAMPUNG DAN SEKITARNYA

Tempat wisata di Lampung dan sekitarnya

Tempat wisata di Lampung dan sekitarnya. Ada akan merayakan liburan? Jika Anda di Lampung tak lengkap rasanya jika kita tidak berkunjung ke salah satu kota ibu kota provinsi di Indonesia ini. Letaknya yang tidak jauh dari Jakarta, Lampung menjadi pilihan tersediri untuk berlibur bagi orang Jakarta dan sekitarnya. 

Ayo rayakan Liburan Anda dengan berkunjung ke tempat wisata di Lampung. Di sini ini terdapat banyak tempat-tempat nan indah dan menarik yang layak dijadikan tujuan wisata Anda. Bicara soal kuliner, terdapat begitu banyak tempat-tempat makan yang akan membuat lidah Anda bergoyang menikmati citarasa kuliner yang menggugah selera di Kota ini. Selain kuliner kota ini juga menawarkan objek wisata religi yang begitu banyak dengan nilai historis yang begitu menarik.


Berikut ini Tempat Wisata Di Lampung 

Pantai Pasir Putih


Pantai ini sudah lama di kenal sebagai tempat rekreasi bagi keluarga, sehingga bisa menjadi pilihan terbaik bagi anda yang tidak ingin jauh dari kota Bandar Lampung hanya sekitar 20KM atau lebih kurang sekitar 20 menit untuk sampai ke Wisata ini.

Seperti namanya pantai ini terhampar luas pasir halus berwarna putih yang pastinya akan membuat mata anda di manjakan dengan keindahan alami suasana Pantai, dengan hembusan angin yang sejuk serta pepohonan yang semakin membuat anda ingin menikmati setiap detiknya alam nan indah disini.

Teluk Kiluan



Untuk urutan kedua ini yakni Teluk Kiluan sudah menjadi tempat yang sudah banyak di kenal di luar provinsi Lampung sendiri. Karena dengan mengunjungi Kiluan anda akan merasakan pengalaman yang unik, pasalnya anda bisa bertemu lumba-lumba dari dekat di habitatnya langsung. Bukan hanya itu saja, anda disini akan di suguhkan keindahan pantai yang tidak akan andaa temukan di tempat lain. Sangat cocok untuk berbagai kegiatan Camping atau lainnya. Pokoknya seru banget!!


Taman Nasional Way Kambas



Salah satu tempat wisata selanjutnya yang patut anda kunjungi adalah Taman Nasional Way Kambas. Wisata ini bisa anda jadikan sebagai Wisata Edukasi bersama keluarga anak, Karena di sini anda akan bisa melihat langsung hewan terbesar yang memiliki belalai ini dan hidup di area yang sangat luas.
Selain itu anda juga bisa melihat Hewan lainnya yang memang sudah terancam punah seperti Harimau sumatera dan badak sumatera. berbagai atraksi gajah bisa anda nikamti seperti sepak bola gajah, menaiki gajah, dan lain-lain. untuk bisa sampai ke lokasi bisa di tempuh sekitar 2 Jam dari kota bandar lampung. Pasti anak anda senang deh, berwisata edukasi di tempat ini.

Danau Ranau




Bukan hanya terkenal akan pantainya saja, ternyata Lampung memiliki Danau yang sangat indah bernama Danau Ranau. Bahkan Danau Ranau ini adalah Danau terbesar kedua setelah danau toba. Lokasinya sendiri memang terbilang cukup jauh di perbatasan Sumetera selatan dengan lampung.

Disini anda bisa menikmati keindahaan Danau yang sangat indah, namun anda juga bisa menginap serta memandangi Indahnya Danau Ranau ini dari Puncak Gunung Seminung. pastinya keren banget Deh!!

Menara Siger



Ketika anda sampai di pelabuhan Bakauheni dan menatap salah satu gunung pasti akan melihat sebuah bangunan yang berwarna kuning keemasan. Ya itu merupakan sebuah menara siger yang juga merupakan salah satu ikon Provinsi Lampung.

Menara Siger ini sangat terlihat cantik berdiri di atas bukit yang juga merupakan Titik Nol dari sebuah jalan di lampung yakni Lintas Sumatera. Nah, bagi anda yang ingin menikmati keindahana bangunan ini dan bisa melihat pemandangan dari atas bukit tentu anda harus membeli tiket masuk atau biaya parkit kendaraan bermotor. Tenang, gak mahal kok!! Cobain dong datang kesini lumayan seru!!

Air Terjun Putri Malu



Provinsi lampung ini memang kaya banget, Mulai dari adat istiadat yang memiliki budaya sendiri serta tempat wisata pantai yang indah. dan ternyata di Lampung juga menyuguhkan keindahan Air terjun yang menyejukan mata bernama Air Terjun Putri Malu, Memang dari namanya jarang terdengar. yang menjadikan nama Putri Malu adalah bentuk air terjun yang berkelong seperti malu-malu, untuk ketinggian air terjunnya sekitar 80 meter dan suasana sekelilingnya di penuhi pohon dengan di dominasi warna hijau, terbayang kan, gimana sejuknya lokasi Wisata satu ini? Anda juga bisa menjadikan tempat ini untuk kegiatan seru lainnya seperti panjat tebing, berkemah, dan trekking. Menurut pengalaman dari seorang pengunjung yang pernah datang kesini, bukan hanya pemandangan indah saja yang bisa anda lihat namun terkadang anda akan menemukan tumbuhan Strawberry Liar yang rasanya kecut Segar. Bagaimana, Keren banget kan tempat wisata Air Terjun Putri Malu ini?

Gunung Krakatau



Di urutan ke 7 ini merupakan tempat wisata yang letaknya di Selat Sunda. Gunung kerakatu bukan hanya menyuguhkan keindahan pegunungan namun juga bisa manjadi salah satu tempat wisata Bahari. menurut sejarahnya Gubung kerakatu ini meletus pada tahun 1883 yang memisahkan antara pulau sumatera dan jawa. Dan sekarang Gunung kerakatu telah menjadi tempat konservasi alam, sehingga untuk bisa masuk ke lokasi anda harus memiliki izin, dan untuk mendapatkannya bisa andaa peroleh di balai konservasi Lampung.


Taman Wisata Lembah Hijau



Masih baru karena mulai beroperasi para tahun 2006. yang memiliki lahan seluas 30 Hektar, Konsep yang di suguhkan tempat wisata ini adalah cagar alam, budaya, dan adat. disini anda bisa menikmati berbagai tempat rekreasi atau permainan air seperti water boom, dan kebun binatang mini, sehingga bisa anda jadikan salah satu tempat favorit anda bersama keluarga.

Untuk bisa menikmati berbagai keindahan taman satwa dan taman rekreasi anda harus memiliki tiket masuk yang bisa anda dapatkan dengan harga 10,000 Rupiah /Orang. Kemudian jika ingin menikmati permainan air seperti Water Boom harus membeli tikrt lagi dengan harga Rp 35,000 Rupiah per orang. pasti keluarga anda senang berwisata ke tempat ini?

Pantai Tanjung Setia



Kalau yang satu ini tempat wisata yang sangat cocok untuk anda yang suka berselancar, Ngapain jauh-jauh ke bali kalau di Lampung juga ada. Pantai Tanjung Setia ini lokasinya di sisi barat Provinsi Lampung, yang memang sudah terkenal dengan ombak terbaik di dunia. untuk menempuh dari kota bandar lampung memang cukup jauh yakni sekitar 270 KM sehingga untuk bisa mencapai lokasi menghabiskan waktu perjalanan 6 Jam. namun waktu tersebut akan terbayar dengan keindahan dan ombak yang bagus untuk peselancar.

Taman Purbakala Pugung Raharjo



Wisata Edukasi lainnya yang ada di Lampung adalah Taman purbakala yang lokasinya terletak di Desa Pugung Raharjo. Taman Wisata Purbakala ini memiliki jarak 52 Km dari kota bandar lampung, seperti namanya disini anda bisa melihat berbagai benda bersejarah zaman purba seperti kuburan batu, meja batu, altar batu, batu mayat, dan lain-lain. Untuk anda muda memang kurang di minati, namun ini merupakan Wisata yang baik untuk anak anda dalam mengenal Sejarah Purbakala.

Pantai Sari Ringgung

Pantai ini memang masih baru karena mulai di buka tahun 2015, Untuk lokasinya di tengah-tengah jalan menuju sesudah Mutun dan sebelum Pantai Klara. yang menarik dari Pantai ini adalah adanya Pasir Timbul yang memang secara alami berada di tengah lautan. berbagai fasilitas serta wahana yang seru bisa anda mainkan seperti boat cafe resto, krakatau view, lapangan futsal pantai dan masjid apung. Untuk bisa sampai ke Tempat Pasir timbul anda bisa menyewa Perahu yang bisa di temukan dengan mudah di Dermaga.

Pulau Pahawang



Seharusnya Objek wisata lampung ini berada di urutan pertama, karena Pulau pahawangsaat ini sedang hits dan menjadi perbincangan banyak orang dan bukan hanya masyarakat lampung saja namun di berbagai kota lainnya di luar Provinsi lampung.

Pulau Pahawang menyajikan taman laut yang sangat indah sehingga bisa menjadi salah satu tempat Snorkling terbaik hingga mancanegara. Lokasinya berada di kecamatan Punduh Pidada tepatnya berada di kabupaten pesawaran. Luas area taman laut ini sekitar 1.084 hektar yang di bagi menjadi 2 Pulau yakni pulau pahawang besar dan pulau pahawang kecil. Untuk bisa mencapai lokasi hanya membutuhkan sekitar 1.5 Jam dari Kota bandar lampung ke dermaga penyeberangan Ketapang dan di terukan menggunakan perahu menuju pulau pahawang besar. Anda pun bisa menginap disini yang bisa anda dapatkan dengan harga yang terjangkau.


Air Terjun Curup Tujuh



Terletak di Desa Margajaya Kecamatan Padang Ratu, untuk bisa mencapai ke lokasi anda hanya memerlukan waktu sekitar 2 Jam dari Gunung Sugih. Lokasinya sendiri masih dalam kawasan hutan Lindung, Anda bisa menggunakan kendaraan roda empat agar bisa mencapai lokasi dengan mudah kemudian di teruskan menggunakan Motor Trail. Jadi, siapkan Fisik Prima anda untuk menikmati keseruan Air Terjun Curup Tujuh ini !!

Pulau Condong



Tempat wisata ini memang masih belum di kenal banyak orang, Pulau Condong ini adalah salah satu tempat wisata yang letaknya berada di 1km jalur bypass Bandar Lampung-Bakauheni. Wisata ini menyguhkan wisata Alam yang masih asli, seperti namanya bentuk pulau tersebut seperti kerucut mirip kubah yang di dominasi berbagai tumbuhan, bukit serta lereng. disini anda bisa menikmati keseruan seperti wahana rock climbing, pendakian serta olahraga yang bersifat tantangan alam. Pastinya anda akan betah berada disini karena airnya sangat jernih, suasana pantai alami serta bermain di pantai dengan dengan pasir putih yang memanjakan mata.

Kawasan Kalianda



Tempat yang satu ini adalah salah satu Objek atau tempat wisata yang memiliki keindahan tersendiri yang di miliki oleh Kabupaten Lampung Selatan. Kabupaten dengan garis pantai hingga 200km selalu menjadi tempat tujuan liburan bagi para wisatawan. Disini anda bisa melihat keindahan teluk pantai selain itu berbagai tempat wisata menarik lainya bisa anda kunjungi seperti Taman Makam Nasional Pahlawan Radin Inten II, Way Belerang, Pantai Batu Kapal, Pantai Canti,dan Pantai Gunung Botak atau Pantai Wartawan. berbagai tempat wisata pantai juga bisa menjadi pilihan terbaik anda dalam berwisata seperti wisata Krakatau, Kalianda Resort, Krakatoa, Pantai Merak Belantung, Way Panas Kalianda, Way Belerang Simpur, dan Pantai Laguna Helau. Nah, jika anda saat ini sedang berada di Kalianda pastikan untuk mendatangi semua tempat Wisata tesebut. Di jamin seru banget!!

Pantai Klara

Salah satu pantai yang wajib anda kunjungi adalah Pantai Klara, disini pastinya aman deh!! karena di kelola oleh TNI-AL yang sebelumnya bernama Teluk Baru. Nama Klara adalah sebuah singkatan dari kelapa rapet sekitar tahun 1982-1984. Seperti namanya Pantai ini di penuhi dengan Pohon kelapa, yang membuat rapet adalah jarak antara pohon satu dan lainnya hanya berjarak 3M yang hanya memiliki luas kebun 5 hektar. berbagai permainan seru bisa anda nikmati seperti banana boat. Untuk kegiatan lainnya bisa juga seperti kemah atau outbond anak-anak sekolah dan wahana canoe. Seru deh pokoknya!!

Pantai Mutun dan Pulau Tangkil

Lampung memang ada banyak sekali pilihan wisata Pantai yang indah, untuk urutan ke 17 yakni Pantai Mutun dan pulau Tangkil hanya berjarak 10km dari kota bandar lampung, lokasinya di kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran Lampung. Beberapa Fasilitas lengkap bisa anda dapatkan disini seperti Pondokan, Perahu Cano, Water boom, Banana Boat, dan resto.

Selain itu anda bisa menikmati keindahan di pulau Tangkil dengan menggunakan Perahu menuju Pulau tersebut biayanya murah yakni hanya Rp 10.000 /orang. di Pulau tangkil ini pun anda bisa berenang di pantai dengan air yang bersih dan jernih.

Pantai Gigi Hiu

Tempat wisata ini terdengar seram namun keindahannya tidak seseram namanya. Karena disini sangat cocok untuk para fotografer yang menyuguhkan keindahan batu-batu tajam dan tinggi sehingga menjadi daya tarik tesendiri dan tidak akan bisa anda temukan di Wisata manapun. untuk lokasinya sendiri tepatnya di Wilayah Tanggamus (dekat Teluk Kiluan).

Laguna Dodo

Untuk bisa mencapai ke Lokasi Tempat wisata Laguna Dodo ini harus memiliki Kondisi yang prima karena medan yang sulit serta jalan yang cukup terjal harus anda lewati, Sekitar 3KM dari pulau kiluan. Yang menjadi daya tarik dari tempat wisata ini adalah kolam alami yang di minati banyak para pecinta alam. Selain memiliki kondisi yang prima, anda juga harus menyiapkan bekal yang cukup karena di lokasi wisata ini tidak ada warung.

Tanjung Putus, Pulau Tegal, Maitem

Pada urutan yang terakhir ini adalah tempat wisata bernama Tanjung putus, pulau tegal dan maitem yang merupakan ketiga tempat tersebut area Spot penyelaman yang paling keren yang ada di Lampung. di ketiga tempat ini pun ada memiliki palung dalm serta memiliki terumbu karang yang indah dengan di buni Ikan Neon yang cantik sebagai penghuninya.

Sangat tidak di anjurkan untuk membawa Anak-anak ketika mengunjungi tempat wisata ini karena berbahaya, hanya beberapa meter saja dari bibir pantai palung tersebut berada.

Keseruan bisa anda rasakan disini, karena daya tarik tersendiri yang tidaka akan ana temukan di tempat lain. Wajar saja di tempat ini tidak pernah sepi pengunjung baik dari wistawan lokal ataupun mancanegara.

Pantai Embe (Merak Belantung)

Sekitar tahun 2004 Nama Pantai Embe ini masih bernama Merak belantung kemudain di ubah namanya menjadi Pantai Embe, Lokasinya berada di Desa Merak Belantung, Kalianda, Jalan Trans Sumatera KM 45. Untuk bisa mencapai lokasi sangat mudah bisa dengan menggunakan kendaraan bermotor, untuk lebih mudahnya anda bisa mengikuti Jalan Trans Sumatera tersebut dari Bakauheni pelabuhan penyebranagn yang hanya membutuhkan waktu sekitar 35 Menit.

Pantai ini sangat sejuk dan banyak pohon rindang jadi anda bisa menikmati keindahan pantai tanpa perlu takut kepanasan. Dengan hamparas Pasir putih akan menambah asri pemandangan laut yang biru. Anda bisa berenang disini dan juga disediakan penyewaan Ban sebagai pelampung berenang, Cukup menyenangkan berwisata ke tempat ini.

Pantai Wartawan

Jika biasanya berkunjung ke sebuah pantai tentu anda akan di suguhkan dengan kindahan laut serta pasirnya, namun berbeda dengan Pantai Wartawan yang menyajikan keindahan yang berbeda. karena memang hal ini bisa di katakan unik karena di pantai ini ada banyak kepulan asap yang juga menymburkan air panas yang keluar dari sisi bebatuan sekitar pantai. Yang menjadi sumber air panas ini dari beralasan titik mata air. seperti yang kita tahu umumnya Sumber air panas bisa kita temukan di pegunungan dan jauh dari pantai.

Loakasi Pantai Wartawan ini berada di Way Muli. Dari kalianda sekitar 14 KM dengan melewati jalur pesisir Canti serta 30 meter dari simpang Gayam pada jalur Bakauheni – Bandar Lampung.

Pulau Mengkudu dan Pulau Sekepel

Merupakan pulau kecil yang tidak ada penguhuni lokasinua berada di desa Batu Balak, Kecamatan Rajabasa. sekitar Tahun 80-an, ada banyak sekali phon mengkudu di lokasi wisata ini, ini lah yang menjadi nama tempat wisata ini Pulau Mengkudu. namun saatini pulasi yang cuma memiliki luas 2 Hektar tersebut di tumbuhi pohon bakau.

Yang menjadi keunikan tersendiri dari Pulau mengkudu ini adalah adanya Pasir Timbul yang di jadikan sebagai penghubung dari Pulau Mengkudu dan Pulau Sumatra. Namun pasir timbul ini tidak akan tampak jika air laut sedang pasang.

Pantai ini memiliki pesona tersendiri yang memang menjadi sebuah hiburan bagi pengunjung. Dengan di suguhkan warna-warni yang menenangkan dari hijau serta birunya laut terhampar luas karena Jernihnya air laut. Lokasinya berada di wilayah Lampung Selatan

Sumber Air Panas Way Belerang Kalianda



Salah satu tempat Eksotis yang berada di selatan Lampung yakni Way Belerang yang menyajikan tempat wsiata pemandian air panas yang bersumber dari air belerang yang langsung keluar dari sela-sela bawah kolam. terdapat juga sumber air pasana yang langsung terjun dari gung rajabasa kalianda lampung selatan. Untuk bisa mencpai lokasi dari bandar lampung hanya membutuhkan waktu sekitar 2 Jam untuk menempuh jarak 65 KM

Lebih tepatnya lokasi Way Belerang ini berada di lereng gunung Rajabasa, yang menghadirkan suasana sejuk, dengan banyak pepohonan tehampar hijau.

Kebun Karet Karang Anyar
Pemandangan yang indah memang bisa mengundang banyak orang untuk datang. Seperti salah satunya yakni Kebun Karet Karang Anyar. Bukan hanya sekedar Kebon karet, Lokasi ini sekarang sedang populer karena menyajikan pemandangan yang sangat bagus untuk di jadikan Backround Selfie.

Disini anda bisa menikmati keidahan dengan sambil jalan-jalan, Berfoto bersama teman anda. Waktu yang terbaik untuk mengambil moment terindah dan banyak para masyarakat sekitar melakukan kegiatan Olah raga di lokasi adalah pada pagi hari atau tepatnya pada pukul 06.00 Pagi, karena anda akan meraskan kesejukan dari kabut di Lokasi ini.

Batu Granit Tanjung Bintang
Selain sebagai daerah yang di kenal sebagai penghasil batu bungur yang memang sangat indah. ternyata Tanjung Bintang memiliki pesona lainnya yang tak kalah indah khususnya bagi para pemburu tempat wisata dan Fotografi yakni Taman Batu Granit. Dahulu tempat ini menjadi lokasi perkemahan dan banyak pengunjungnya namun sekitar tahun 2000-an tidak terurus dan memprihatinkan.

Kini dengan adanya Sosial Media yang bisa dengan cepat membagikan pengalaman beriwisata ke lokasi ini, sekarang mulai di minati lagi. Disini anda bisa mengambil Foto dengan keindahan batu yang seperti tersusun serta menikmati keindahan pemandangan di sekelilingnya. Lokasi tempat wisata ini berada di di Tanjung Bintang, sekitar 25 km dari pusat kota Bandar Lampung. Jalurnya: Jl. P. Antasari – Jl Tirtayasa – Jl Sutami – Pasar Pal Putih Tanjung Bintang – Belok kanan menuju desa Purwodadi.


Tanjung Tuha
Mendengar nama Tanjung Tuha mungkin terdengar asing untuk sebagian masyrakat indonesia. di tempat ini anda akan mendapatkan pemandangan yang sangat indah dan sangat cocok di jadikan sebagai Backround Foto Selfie. Dengan warna laut dan perpaduan langit akan menciptakan pemandangan yang luar biasa indahnya. Untuk menuju lokasi ini jika keluar dari pelabuhan Bakauheni akan anda temukan pertigaan. nah anda ambil yang belok kiri dan sampai anda menemukan Petunjuk wisata Wisata Tanjung Tuha.

Pulau Balak, Lok, dan Lunik
Bisa di katakan ketiga pulau tempat wisata ini jarang yang mengetahuinya bahkan sedikit sekali yang mengunjungi. Hal ini mungkin di sebabkan lokasinya yang cukup jauh bahkan lebih jauh dari Pahawang dan Kelagian. tentu saja dengan jarang di ketahui orang banyak maka tempat wisata ini sangat masih alami. Disini juga terdapat sebuah  cottage di Pulau Balak, namun belum cukup terawat. seperti tempat wisata pantai lainnya, yang mana anda bisa menikmati keindahan pantai dengan hembusan angin duduk di pasir putih yang lembut. Namun yang paling serunya lagi disini merupakan Lokasi yang strategis melakukan snorkeling.

Air terjun Sinar Tiga
Air terjun ini lokasinya berada di dusun Sinar Tiga Desa Harapan Jaya Kecamatan Padang Cermin Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung. Di sini anda bisa menikmati keindaahan air yang jatuh dari dataran tinggi dengan debit air yang tidak terlalu besar dengan ketinggian sekitar 20 Meter, sehingga menyuguhkan suasana yang sejuk.

Nah untuk anda yang ingin mengunjungi lokasi wisata ini dari kota bandar lampung maka anda bisa melakukan perjalanan menuju Kecamatan Padang Cermin, jalur yang biasa di lewati menuju Pantai Mutun atau Klara. Anda bisa mengikuti jalan tersebut hingga menemukan pertigaan yang terdapat sebuah petunjuk dengan jika arah kiri menuju Punduh Pidada / Kiluan, sedangkan kekanan menuju Kedondong. Jika anda sudah sampai di pertigaan tersebut ambil jalur yang ke arah kedondong dengan melewati desa Khepong, selanjutnya masuk desa bernama Way Urang, di perbatasan antara desa Khepong dan desa Way Urang sekitar 500 meter ada jalan masuk ke arah kanan, silahkan anda ikuti jalur tersebut sampai melewati dusun sinar satu, sinar 2 sampai dengan sinar 3. Untuk kondisi jalannya menanjak namun bisa di lalui kendaraan roda 4. untuk mencapai Air terjun yang lokasinya berada di sinar tiga, kendaraan anda hanya bisa sampai ujung desa ini.


Viewing Platform Tahura WAR
Bisa di katakan tempat wisata ini seperti teras atau alas yang terbiat dari apa saja sehingga pengunjung bisa melihat Lanscape di sekitaran. Yang berada di kawasan wisata terpadu dengan basis alam Taman Hutan Raya Wan Abdul Rahman, yang saat ini sedang giat promosi daya tarik buatan mereka yang beberapa waktu di luncurkan.

Nah, untuk anda yang ingin mengunjungi tempat ini akses menuju lokasi memang cukup mudah. meski belum tersedia angkutan umum sehingga anda bisa menggunakan kendaraan pribadi baik Roda dua atau roda empat. Silahkan anda ikuti Rute atau jalan menuju kecamatan Kemiling – Bandar Lampung. setelah itu menuju SMAN 7 lalu lurus terus sampai bertemu dengan kelurahan Sumber Agung dan kawasan Penangkaran Rusa di areal Taman Hutan Raya (TAHURA). tak jauh dari tempat penangkaran rusa maka pengunjung bisa langsung mengetehui Lokasi Viewing Platform pada bagian kanan jalan tepat berseberangan dengan area Taman Kupu Kupu Gita Persada.

Taman Kupu-kupu Gita Persada
Seperti namanya yakni taman kupu-kupu dan tentunya anda bisa melihat berbagai spesies kupu-kupu dengan jumlah spesies sekitar 180. Disini anda bisa berkunjung ke Museum Kupu-kupu, rumah pohon, serta penangkaran Kupu-kupu.

Lokasi Taman Kupu-kupu Gita Persada Lampung ini terletak di kecamatan Kemiling di kaki Gunung Betung, tepatnya di Desa Tanjung Manis, Jalan Way Rahman, Kemiling, Bandar Lampung. Lokasinya pun persis di pinggir jalan sehingga mudah dijangkau.


Air Terjun Way Lalaan
Menurut sejarhanya Air Terjuan Way Lalaan ini sudah di kenal sejak tahun 1937 atau masih dalam pemerintahan kolonial belanda yang telah di buatkan tangga semen menuju lokasi air terjun.

Air Terjun Way Lalaan letaknya berada di kaki Gunung Tanggamus yang menyuguhkan air terjun bertingkat dengan jarak sekitar 200m. Air terjun ini memiliki ketinggian kurang lebih 11m. Untuk lokasinya di Desa Pekon Kampungbaru, Kecamatan Kotaagung Timur, Kabupaten Tanggamus, Propinsi Lampung. Jika anda dari kota agung menuju lokasi hanya berjarak 8km dan dari kota bandar lampung pengunjung dapat menempuh jarak sekitar 80 Km dengan jangka waktu perjalanan sekitar 1.5 Jam.

Air Terjun Lembah Pelangi
Pada tahun 2015 kemarin lokasi wisata ini mulai ramai pengunjung karena banyak yang melakukan share ke media sosial mengenai lokasi Air Terjun Lembah pelangi. seperti halnya dengan wisata air terjun lainnya disini anda akan menikmati udara yang sejuk dengan suara air jatuh dari atas dengan keras. Lokasinya sendiri berada di desa Sukamaju kecamatan Ulu Belu. Tadinya bernama air terjun Pondok Rejo.

Bendungan Batu Tegi
Bendungan ini merupakan yang paling terbesar seasia tenggara yang di fungsikan untuk PLTA. Lokasi dari bendungan batu tegi ini berada di Kabupaten Tanggamus, lebih tepatnya di Talang Padang. Untuk menuju lokasi bisa sangat mudah karena tidak jauh dari kota bandar lampung.

Disini anda bisa menikmati keingahan alamnya, dan pengunjung bisa menyewa perahu yang disediakan di dermaga sekitar. disini anda juga bisa memancing dan jika anda beruntung akan membawa sejumlah ikan seperti baung, gabus atau patin.

Legenda Batu Naga
Waktu itu saya masih duduk di bangku SMK dan kebetulan teman saya kampungnya di Paku tidak jauh dari pantai dan orang tuanya kebetulan RT Kampung Paku tersebut, disini hanya di mukimkan tidak lebih dari 100 Kepala Keluarga. yang menjadi menarik disini adalah pantainya yang menyuguhkan keindahan alam yang menakjubkan serta terdapat entah Mitos atau memang kisah nyata yakni di batu karang ponggir pantai terdapat dinding dengan warna kuning emas yang menyerupai badan ular sangat panjang dan besar naun tidak terlalu jelas karena memang sudah berbentuk batu. menurut warga sekitar itu merupakan Naga yang di kutuk oleh si pahit lidah sehingga menjadi batu. dan untuk kepala naga terdapat di tengah pulau pantai paku atau klumbayan tersebut.

Saat itu saya menggunakan kendaraan bermotor cukup licin jika hujan datang jadi sangat ekstra hati-hati.

Desa Wana Melinting
Desa ini pernah menjadi salah satu tujuan terbaik bagi para turis mancanegara beberapa tahun lalu yang mengikuti tour kapal pesiar dan mampir di pelabuhan panjang. Saat itu desa ini warganya masih menggunakan Rumah panggung kayu. Nah, untuk anda yang tahu jika pernah mendengar atau menyaksikan tari melinting di Instana kenegraan, Tarian tersebut berasal dari desa ini. yang menjadi daya tarik disini adalah rumah yang menarik dan unik.

Curug Tujuh Linggapura
Lokasinya berada di register 39. disni anda bisa melihat Air terjuan dengan tujuh tingkat yang memiliki ketinggian total air terjun tersebut mencapai 75 meter. Rutenya jika anda sudah berada di Bandara Radin Inten II kemudian menuju

Berada di kawasan register 39, air terjun ini memiliki tujuh tingkat dengan total ketinggian dari air terjun satu desa Linggapura kecamatan Padang Ratu Lampung Tengah yang jaraknya bisa anda tempuh sekitar 135 kilometer. Dari parkiran Mobil anda harus menggunakan Ojek untuk mencapai lokasi kemudian di lanjutkan dengan berjalan kaki.

Curug Gangsa
Sebenarnya tempat wisata ini yakni Curug Gangsa merupakan sebuah air terjun dengn ujungnya dari sebuah irigasi persawahan. Namun kebetulan ujungnya berada di tebing sehingga menjadikannya sebuah air terjun. Untuk bentangan air terjunnya sangat bagus. Sehingga patut anda kunjungi jika anda melewati kabupaten Way Kanan. Untuk menuju lokasi sangat mudah tidak perlu melakukan Tracking yang jauh dan memakan waktu.

Bukit Bawang Bakung
Lampung barat memang selalu menyajikan daya tarik alam yang berupa kabut di pagi hari. dan salah satu tempat yang populer saat ini yang menawarkan keindahan kabut pagi yang sangat eksotis. Untuk menuju lokasi bukit Bawang Bakung ini hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit dari pusat Kota Liwa. anda bisa melihat keindahan yang sangat luar biasa yang memanjakan mata dengan hamparan sawah serta desa di bawahnya dengan Background berupa gunung Seminung.

Lembah Batu Brak
Jika anda bandingkan memang tidak semegah lembah Harau yang berada di Sumatera Barat , namun lokasi wisata ini bisa menjadi Objek terbaik foto yang tentunya pasti di gemari oleh para wisatawan luar lampung ketiga berkunjung ke Lampung Barat.

Jika anda datang pada saat matahari terbit, maka anda akan dapat melihat kabut dengan di padukan semburat sinar mentari dan melihat berbagai kegiatan warga sekitar dengan melakukan naik turun lembah untuk mandi di mata air yang segar yang letaknya di bawah lembah.

Pantai Mandiri
Untuk anda sebagai peselancar pemula sangat cocok Lokasi wisata ini. Disini anda bisa melakukan bodysurf sambil menikmati keindahan sunset di pantai.  duduk bersantai sambil menikmati kopi hitam dan melepas lelah sejenak merupakan sebuah pengalaman yang mengasyikan ketika melakukan perjalanan wisata. Lokasinya berada di pesisir barat, lampung.

Nah, itulah berbagai tempat wisata yang ada di lampung yang bisa anda kunjungi. Apalagi suasana lebaran berkumpul bersama keluarga sambil menikmati keindahan alam yang terhampar luas memanjakan mata pada setiap anda memandangnya. Ulasan di atas hanya segelintir tempat wisata di lampung masih banyak tempat lainnya yang tidak akan pernah habis untuk di bahas. Semoga Bermanfaat.


= Baca Juga =



1 تعليقات

  1. Wah tempatnya sangat Rekomended banget ni, pas kalo buat liburan di tahun baru nanti... thaks infonya ya..

    ردحذف
إرسال تعليق
أحدث أقدم